Website counter

Minggu, 29 Mei 2011

Tujuan Hidup


Baca : I Korintus 6 : 12 – 20
Sebab kamu telah dibeli dan harganya telah lunas dibayar: Karena itu muliakanlah Allah dengan tubuhmu! I Korintus 6 : 20

Downing street 10 menyambut pendatang baru yang mendapat lisensi membunuh: kucing bernama Larry. Larry didatangkan ke kediaman resmi PM Inggris David Cameron pada bulan Februari 2011 dengan tugas membunuh tikus yang berkeliaran di sana. Larry semula tinggal di Rumah penampungan Battersea, yang memungutnya dari jalanan. Selain membunuh tikus, Larry juga bisa menjadi teman bermain ketiga anak Cameron yang masih kecil. Larry akan dipelihara oleh staf rumah tangga dan berpatroli di ruangan jalan, kantor, dan juga di halaman. Penggurus Battersea mengatakan, Larry terpilih karena mempunyai naluri pemburu yang baik plus kualitas yang dibutuhkan hewan piaraan. Sebelumnya, stasiun televisi BBC dalam siaran langsung reporternya dari Downing Street menangkap basah seekor tikus yang sedang berlari di jalan. Kucing terakhir yang bertugas di Downing Street, Humprey, menghilang tak lama setelah Tony Blair dan istrinya, Cherie, tinggal di Downing Street 10 pada tahun 1997.

Setiap mahluk diciptakan Tuhan tentu dengan tujuan yang baik. Kalau kucing diciptakan untuk membunuh tikus dan bisa menjadi teman bermain untuk anak-anak, lalu apa tujuan Tuhan menciptakan manusia? Apakah hanya sekedar untuk memenuhi bumi? Apakah manusia tercipta hanya sekedar untuk lahir, tumbuh, bekerja, menghasilkan keturunan, menua, dan akhirnya mati? Tentu tidak sesederhana itu. Tuhan menciptakan Anda dan saya untuk memuliakan Tuhan. Aplikasi memuliakan Tuhan adalah setiap hari kita menggunakan setiap potensi, tenaga, talenta atau apapun yang kita punya untuk memuliakan Tuhan. Contohnya kita bekerja sebagai karyawan administrasi, jadilah karyawan yang bekerja dengan cekatan, jujur dan dapat di percaya sehingga atasan Anda memuji Tuhan karena bisa memperkerjakan karyawan seperti Anda. Kalau Anda seorang pengusaha tempe, jadilah pengusaha yang mengayomi bawahan dan menghasilkan tempe yang berkualitas, sehingga para pelanggan dan karyawan Anda memuji Tuhan karena memiliki rekan atau bos seperti Anda.

Apapun talenta Anda hari ini, jangan menyalahgunakan talenta itu untuk memuaskan keinginan diri sendiri yang membuat Anda jatuh dosa. Tuhan telah menebus Anda dari dosa dengan harga yang sangat mahal, oleh karena itu gunakan hidup Anda untuk memuliakan nama-Nya. Jadilah seorang Kristen yang memberikan pengaruh positif bagi lingkungan sehingga banyak orang memuliakan Tuhan. • Richard T.G.R

Pertanyaan    : Talentaku digunakan untuk apa saja?
Aplikasi          : Gunakan talentamu untuk memuliakan nama-Nya.
Doa                 : Tuhan, bantu saya agar bisa memuliakan nama-Mu dengan talentaku. amin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar