Website counter

Senin, 28 Juni 2010

The Power of Habbit

By : Richard T.G.R

Tetapi yang kesukaannya ialah Taurat TUHAN, dan yang merenungkan Taurat itu siang dan malam. Mazmur 1 : 2

Bacaan : Mazmur 1 : 1 – 6

Setiap masing-masing kita tentu memiliki kebiasaannya sendiri-sendiri. Ada orang yang memiliki kebiasaan makan cepat, kebiasaan minum kopi di pagi hari, kebiasaan makan sambil baca koran atau nonton TV, kebiasaan datang gereja terlambat, kebiasaan mengucapkan terima kasih, kebiasaan tidur larut malam, dll. Saya sendiri punya kebiasaan khusus yaitu menulis dengan tangan kiri karena sejak kecil sudah terbiasa melakukan itu. Karena biasa melakukan ritual itu berulang-ulang, tanpa sadar itu menjadi ciri khas dan orang bisa menilai kepribadian kita dari kebiasaan yang kita lakukan. Kalau kita biasa datang telat, entah itu saat meeting atau ibadah gereja, orang-orang akan memberi label kita tukang telat walaupun tidak selalu kita telat terus. Kalau kita biasa bangun pagi-pagi, maka orang-orang biasanya memberikan label rajin, dll.

Kebiasaan sendiri memiliki pengaruh baik secara positif maupun negatif tergantung kebiasaan yang kita miliki saat ini. Kalau kita memiliki kebiasaan bangun tidur tak tentu, alhasil rejeki kita minim karena mengawali hari saja sudah asal-asalan. Lain lagi kalau kita memiliki kebiasaan suka baca buku dan mempraktekkan apa yang kita baca. Alhasil kita menjadi orang yang cerdas dan memiliki banyak skill. Jangan pernah remehkan kekuatan kebiasaan karena itu juga menentukan kesuksesan Anda di masa depan. Banyak di antara kita memiliki kebiasaan buruk seperti ngomong ceplas ceplos, suka datang telat atau bangun tidur tak tentu. Memang susah menghapus kebiasaan buruk itu, namun kabar baiknya kita bisa merubah kebiasaan yang negatif dengan kebiasaan yang positif. Dahulu kita biasa telat, mari kita biasakan datang tepat waktu. Dahulu kita bangun tidur seenaknya, sekarang mari kita biasakan bangun teratur.

Kebiasaan Anda menentukan kesuksesan Anda di masa depan. Mari kita membuang kebiasaan-kebiasaan kita yang negatif dan menggantinya dengan kebiasaan-kebiasaan yang positif. Kebiasaan kita akan menjadi inspirasi nyata bagi setiap orang yang dekat dengan kita oleh karena itu miliki habbit yang membangun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar