Website counter

Senin, 12 Maret 2012

Wonderful Bee

Baca : Mazmur 139 : 1 – 24
Aku bersyukur kepada-Mu oleh karena kejadianku dahsyat dan ajaib; ajaib apa yang Kaubuat, dan jiwaku benar-benar menyadarinya. (Mazmur 139 : 14)

Lebah madu. Sengatnya sakit, tapi madunya manis dan caranya hidup luar biasa. nggak percaya? Coba deh simak fakta-fakta berikut ini. Lebah madu mengatur kota kecilnya sendiri. Ia ngebangun 10.000 rongga buat menampung madu, lalu 12.000 rongga buat telur, n sebuah takhta bagi ratu lebah. Dan kalo suhu udara di sekitarnya naik, lebah madu akan menciptakan ″sistem pendingin″ buat sarangnya agar madu yang telah mereka kumpulin nggak meleleh. Seekor lebah madu akan memimpin satu regu lebah pekerja, menempatkan mereka pada pintu masuk sarang lebah dan menahan kaki mereka dengan perekat. Kemudian dengan mengepak-ngepakkan sayap, mereka mengatur sirkulasi suhu sarang supaya tetep cukup dingin bagi madu. Lebah madu juga menjelajah daerah seluas 10 km persegi dan ngumpulin madu dari semua bunga yang tumbuh dalam perimeter itu.

Bukan tanpa tujuan, fakta-fakta unik soal lebah itu emang ditulis buat ngebuktiin bahwa Tuhan tuh menuntun perbuatan setiap mahluk ciptaan-Nya. So, kalau sekarang ini kita meragukan apakah Tuhan selalu setia menuntun langkah hidup kita, ingatlah cara hidup lebah di atas. Tuhan selalu menuntun hidup kita karena Ia pencipta kita. Tuhan tuh maha tahu sehingga Ia memberikan yang terbaik buat kita. Kalo begitu, kenapa kita sering mengalami hal-hal yang buruk, padahal kita sebagai orang Kristen udah hidup taat? Well, itu adalah God’s mistery. Apa yang menurut kita buruk bisa berarti baik bagi Tuhan. Yang penting adalah jangan pernah berusaha membantah keputusan Tuhan atas hidup kita karena pikiran Tuhan sulit kita mengerti (ayat 17). Lagipula, buat apa kita membantah, bukankah Tuhan pasti ngasih yang terbaik buat kita?

Nikmatilah setiap berkat dan masalah yang Tuhan ijinkan terjadi dalam hidup kita. Dan ingatlah buat selalu ngelakuin segala sesuatu sesuai firman. Karna kalo kita taat, pasti kita akan menuai hasil yang baik sekalipun kita harus terlebih dahulu mengalami hal-hal buruk. Pujilah Tuhan buat segala sesuatu yang Dia lakukan dan berikan dalam hidup kita. • Richard T.G.R

Catatan          : Renungan ini dimuat di Renungan Spirit Next – Rabu, 07 Maret 2012
Pertanyaan     : Apakah aku menikmati setiap berkat yang Tuhan berikan?
Aplikasi          : Pujilah Tuhan atas segala sesuatu yang Ia berikan pada kita.
Doa                : Tuhan, terima kasih untuk segala pemberian-Mu. Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar