Website counter

Minggu, 18 Maret 2012

Sejuta Rasa, Sepikiran

Baca : Mazmur 119 : 57 – 64
Aku bersegera dan tidak berlambat-lambat untuk berpegang pada perintah-perintah-Mu. (Mazmur 119 : 60)

Gimana sih rasanya jatuh cinta? Saya percaya, kita semua pasti pernah jatuh cinta. Sebuah lagu lawas berkata jatuh cinta berjuta rasanya. Meski benar berjuta rasanya, namun semua orang yang sedang jatuh cinta pasti akan selalu memikirkan orang yang dicintainya. Ia lagi ngapain sekarang ya, udah makan belum ya, kira-kira aku bisa bantu dia apa ya, besok aku mau kasih apa ya pas ketemu dia, dll. Kita selalu memikirkan, dan menuruti keinginan orang yang kita cintai. Umpama kita minta doi jemput  karena hujan lebat dan jalanan becek nggak ada ojek. Sekalipun jarak tempat kita satu jam lamanya dan sepanjang jalan disirami air hujan, dia pasti mau.

Girls, saat orang Kristen ditanya apakah ia mengasihi Yesus, saya yakin 100% pasti menjawab ya. But, belum tentu dalam tindakan nyata ia sungguh-sungguh mencintai Yesus. Cara kita mengetahui apakah kita atau orang lain bener mencintai Yesus itu mudah banget kok. Orang yang mencintai Yesus pasti melakukan apapun perintah-Nya, sama seperti yang udah Daud lakuin. Daud dalam mazmur-mazmurnya menulis bagaimana ia selalu melangkahkan kakinya menuju perintah Tuhan, Daud tak berlambat-lambat memegang perintah Tuhan, Daud midnite bangun untuk bersyukur atas hukum-hukum Tuhan yang adil.

Dalam prakteknya, kita pasti mau datang tepat waktu ke gereja sekalipun teman-teman suka ngaret, kita pasti mau ngampuni orang yang buat salah pada kita, kita mau untuk melayani Tuhan dalam bidang yang kurang dilihat orang seperti jadi guru sekolah minggu atau usher, kita tetap semangat menjalani hari sekalipun ada janji Tuhan yang belum jadi kenyataan. Apakah kamu mencintai Tuhan? Cintailah Tuhan bukan hanya sebatas dalam kata-kata dan nyanyian, namun dalam setiap perbuatan yang kita lakukan. • Richard T.G.R

Catatan          : Renungan ini dimuat di Renungan Spirit Girls – Minggu, 18 Maret 2012
Pertanyaan     : Apakah aku benar-benar mencintai Tuhan?
Aplikasi          : Cintailah Tuhan dalam ucapan dan tindakan nyata.
Doa                : Tuhan, ajar aku mencintai-Mu dengan sepenuh hati. Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar