Website counter

Sabtu, 30 Juni 2012

Sutra Laba-laba

Baca : I Korintus 12 : 1 – 11
Tetapi semuanya ini dikerjakan oleh Roh yang satu dan yang sama, yang memberikan karunia kepada tiap-tiap orang secara khusus, seperti yang dikehendaki-Nya. (I Korintus 12 : 11)

Kamu penggemar Spiderman? Hebat banget ya Spiderman, bisa mengeluarkan sutra dari kedua tangannya untuk berayun ke sana ke mari, mengikat penjahat, menahan kereta yang meluncur dengan kecepatan tinggi, bahkan sutra itu bisa dipakai untuk tidur-tiduran. Omong-omong, apakah laba-laba asli memiliki sutra sehebat yang dimiliki Spiderman?

Laba-laba membuat sutranya di kelenjar tertentu yang terdapat di abdomen atau perutnya. Pada ujung abdomennya, ada organ pemintal yang terdiri dari banyak lubang kecil. Sutra itu dikeluarkan melalui lubang-lubang kecil ini. Ketika sutra itu keluar, bentuknya seperti cairan yang langsung menjadi padat ketika bersentuhan dengan udara. Sutra ini dipakai untuk membuat rumah, perbatasan, tali luncur, kepompong, lasso, jebakan, dan sarang yang kita kenal. Banyak sarang yang mampu laba-laba anyam. Sarang seperti roda yang sering kita lihat. Ada juga sarang ″lembaran,″ yang datar dan berbentuk seperti cerobong atau kubah. Laba-laba tertentu membuat rumah sutra berbentuk lonceng yang seluruhnya berada di bawah air. Laba-laba juga membuat sutra yang lengket untuk sarangnya, karena dipakai untuk menangkap mangsa. Untuk jari-jari sarang, ia menggunakan sutra yang lebih kuat tapi tidak lengket. Ia juga membuat sutra jenis lain untuk kepompongnya.

Jagoan Kristus, Tuhan membekali setiap ciptaan-Nya dengan karunia, termasuk kamu. Ada orang yang memiliki karunia mengajar seperti guru di sekolah, ada yang memiliki karunia menyanyi, menyembuhkan orang, memperbaiki, dll. Kamu pun pasti punya karunia. Kalau kamu belum tahu apa karuniamu, berdoalah minta petunjuk pada Tuhan dan rajin belajar. Selain itu, jangan iri atau mengingini karunia orang lain, ya. • Richard T.G.R

Catatan           : Renungan ini dimuat di Renungan Spirit Junior – 23 Juni 2012
Pertanyaan     : Apakah aku memaksimalkan talentaku?
Aplikasi          : Jangan pernah berhenti belajar dan berkarya.
Doa                 : Tuhan, ajar aku serius memaksimalkan talenta. Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar