Website counter

Sabtu, 30 Juni 2012

Apa Makananmu?

Baca : Mazmur 1 : 1 – 6
Ia seperti pohon, yang ditanam di tepi aliran air, yang menghasilkan buahnya pada musimnya, dan yang tidak layu daunnya; apa saja yang diperbuatnya berhasil. (Mazmur 1 : 3)

Ketika naskah ini ditulis, udah hampir tiga bulan ini aku memiliki kebiasaan baru yaitu setiap dua hari sekali mengkonsumsi segelas jus alpukat. Selain karena enak, aku tahu buah alpukat sangat baik untuk kesehatan karena kaya gizi, mengandung 11 vitamin dan 14 mineral. Buah alpukat membuat kulit terlihat lebih muda, mencegah anemia, menurunkan tekanan darah tinggi, mampu melawan radikal bebas, dan menurunkan kolestrol jahat. Temanku memiliki kebiasaan lama yang cukup buruk, merokok. Sehari dia bisa habis 2 bungkus. Dia sudah tahu efek merokok tidak baik untuk kesehatannya namun tetap merokok. Batuk-batuk, nafas bau, kulit keriput, dan boros uang, itulah yang ia lakukan tiap hari.

Sobat Muda, apa yang kamu makan menentukan kesehatanmu sendiri, dan kondisi fisikmu adalah tolak ukurnya. Tak jauh beda dengan fisik, rohani kita pun perlu diberi makan. Makanan yang sehat berupa FirTu yang kita renungkan siang en malam. Tak cukup hanya direnungkan, namun juga harus dilakukan setiap saat. Sedangkan makanan yang tidak sehat buat rohani adalah kita cenderung lebih suka memenuhi keinginan daging seperti males belajar, suka lihat situs porno, begadang main game sehingga masuk sekolah selalu telat, atau ke gereja sekedar buat cari pacar. Kalau kita memberi makan rohani kita dengan makanan sehat, pasti kita jadi anak-anak Tuhan yang berkualitas, baik secara karakter maupun tindakan. Tetapi jika kita tak pernah memberi makan tubuh rohani, dan lebih suka memberi makan keinginan daging, jangan heran kalau karakter kita tidak bagus dan kita merasa hidup ini rasanya hambar.

Pertumbuhan membutuhkan makanan sehat. Kalau kamu ingin berhasil dalam segala hal, secara duniawi dan rohani, renungkan dan lakukan firman Tuhan. Memang sulit dan kadangkala sangat tidak enak, namun kalau kamu terus melakukannya pasti akan kamu rasakan dan kamu lihat hidupmu mengalami pertumbuhan di berbagai sisi. Selamat bertumbuh dan selalu konsumsi makanan yang sehat bagi jasmani maupun rohani. • Richard T.G.R

Catatan           : Renungan ini dimuat di Renungan Anak Muda – Rabu, 13 Juni 2012
Pertanyaan     : Makanan jasmani dan rohani apa yang selama ini aku makan?
Aplikasi          : Selalu konsumsi makanan sehat.
Doa                 : Tuhan, ajar aku bijaksana memilih makanan yang akan aku makan. Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar