Website counter

Selasa, 27 November 2012

Penentu Reputasi

Baca : Kejadian 32 : 22 – 32
Lalu kata orang itu: "Namamu tidak akan disebutkan lagi Yakub, tetapi Israel, sebab engkau telah bergumul melawan Allah dan manusia, dan engkau menang." (Kejadian 32 : 28)

Banyak tokoh dalam Alkitab yang mengakhiri hidupnya dengan reputasi yang luar biasa. Reputasi mereka tidak muncul begitu saja, namun mereka harus melalui serangkaian peristiwa dan krisis. Salah satunya kita bisa belajar dari reputasi Yakub. Yakub mengawali ″kariernya″ dengan melarikan diri dari keluarganya karena terbukti menipu Esau, kakaknya. Yakub membayar harga untuk perasaaan bersalahnya selama 20 tahun di Haran, Mesopotamia, dengan bekerja sebagai pengembala ternak Laban. Akhirnya setelah sukses di negeri orang dan memperistri dua anak Laban, ia pulang kembali ke rumahnya. Beberapa jam sebelum bertemu Esau, Yakub harus bergulat dahulu dengan Tuhan, dan ia menang. Sejak itulah ia berganti nama menjadi Israel.

Apa yang akan kita lakukan kalau Tuhan hari ini menempatkan kita pada situasi-situasi sulit yang membuat kita gagal, jatuh, dan harus mengalami berbagai masalah? Tetaplah semangat dan lakukan yang terbaik, karena inilah proses pembentukan yang Tuhan berikan. Kalau Tuhan membentuk para tokoh Alkitab yang tidak sempurna melalui berbagai pergumulan sehingga di akhir hayat reputasi mereka jempolan, Tuhan pun sedang melakukan hal yang sama pada kita. Tuhan ingin kita makin bersandar pada-Nya kalau ia ijinkan berbagai masalah seperti anak sakit parah, suami di PHK, rumah kemalingan, mobil tabrakan, dll. Memang sulit dan terkadang membuat kita sedih dan merasa tak berdaya, namun jangan mengeluh, uring-uringan, atau berniat bunuh diri.

Reputasi kita ditentukan dari bagaimana sikap hati kita saat menghadapi setiap masalah dan krisis yang datang. Meski hidup kita sulit hari-hari ini, jangan pernah ijinkan iblis melemahkan kita, sehingga kelak orang akan menggenang kita sebagai pribadi yang memiliki reputasi luar biasa karena tetap setia ikut Tuhan dan menang menghadapi krisis. • Richard T.G.R

Catatan          : Renungan ini dimuat di Renungan Spirit Girls – Sabtu, 13 Oktober 2012
Pertanyaan    : Reputasi seperti apa yang saya bangun saat ini?
Aplikasi          : Bangunlah reputasi yang benar sekalipun memakan waktu panjang.
Doa                 : Tuhan, kuatkan kami untuk mampu membangun reputasi yang baik. Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar