Website counter

Minggu, 01 Januari 2012

Puntung Rokok

Baca : Yakobus 3 : 1 – 12
Demikian juga lidah, walaupun suatu anggota kecil dari tubuh, namun dapat memegahkan perkara-perkara yang besar. Lihatlah, betapa pun kecilnya api, ia dapat membakar hutan yang besar. (Yakobus 3 : 5)

Pada tanggal 12 September 2011, lebih dari 100 orang tewas dan beberapa orang terluka akibat ledakan pipa minyak dan kebakaran di dekat depo milik Kenya Pipeline Co. di Ibu Kota Kenya, Nairobi. Polisi dan tentara menutup daerah tersebut saat pemadan kebakaran selama berjam-jam berusaha memadamkan api dengan bahan kimia. Selesai memadamkan api dan memeriksa saksi mata, laporan tim investigasi menyebutkan ledakan itu disebabkan oleh puntung rokok yang dilemparkan ke got yang penuh dengan minyak.

Girls, sebuah puntung rokok bisa meledakan sebuah depo dan menewaskan ratusan orang disekitarnya. Kecil namun dampaknya sangat mematikan, baik untuk kesehatan maupun untuk hal-hal lain. Itulah puntung rokok. Sama seperti puntung rokok yang bila tidak dimatikan dan dibuang pada tempatnya bisa sangat menghancurkan, perkataan kita pun bisa melukai dan membinasakan orang lain jika kita tidak hati-hati dalam menggunakan lidah. Mungkin kita dengan keras membantah dan berkata aku tidak pernah membunuh orang lain, aku tidak pernah melukai orang lain. Memang betul kita tidak melukai secara fisik, namun secara psikis kita bisa melukai bahkan membunuh lawan bicara kita yang bisa berupa sahabat, teman, atau sekedar kenalan, saat kita mengeluarkan kata-kata yang kasar, kotor, atau melecehkan. Kata-kata tersebut bisa membuat lawan bicara kita rendah diri, marah-marah, atau membuat dia melakukan satu tindakan jahat.

Lidah memang kecil dan tak bertulang, namun bisa menghasilkan banyak perkara besar, baik secara positif maupun negatif. Lidah bisa mengeluarkan perkataan berdasarkan isi hati kita. Oleh karena itu mari kita jaga hati agar tetap murni dan bersih, sehingga perkataan yang keluar melalui lidah kita adalah perkataan yang memberkati dan membuat semangat setiap orang yang mendengarnya. Mintalah penyertaan Tuhan agar Ia selalu mengingatkan kita agar hati-hati dalam berbicara. • Richard T.G.R

Catatan           : Renungan ini dimuat di Renungan Spirit Girls – Rabu, 18 January 2012
Pertanyaan      : Apakah lidahku mengeluarkan perkataan positif?
Aplikasi           : Jaga hati agar tetap murni dan bersih.
Doa                 : Tuhan, tolong selalu ingatkan aku agar hati-hati dalam berbicara. Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar