Website counter

Kamis, 28 Februari 2013

You Are the Hero


Demikianlah Yusuf menimbun gandum seperti pasir di laut, sangat banyak, sehingga orang berhenti menghitungnya, karena memang tidak terhitung. (Kejadian 41 : 49)

Ayat Bacaan :
Kejadian 41 : 37 – 57

Bicara tentang pahlawan, setiap kita tentu punya pilihan untuk orang-orang tertentu. Misalnya, sosok pahlawan yang saya kagumi adalah almarhum Papa karena dedikasinya membesarkan tiga anaknya sampai sarjana, meski pun pekerjaan beliau biasa-biasa saja, hanya karyawan toko. Beliau mengorbankan semua kepentingannya demi bisa menyekolahkan kami setinggi mungkin. Buat negara, sosok pahlawan adalah orang-orang seperti Sukarno, Patimura, atau Pangeran Hasanudin karena perjuangan mereka melawan penjajah dan mengupayakan kemerdekaan

Kita  semangat kalau membicarakan seseorang yang menjadi pahlawan bagi kita, namun di satu sisi kita pun harus menjadi pahlawan di mana pun Tuhan menempatkan kita. Yusuf meski orang asing di mata orang Mesir, menjadi pahlawan bangsa karena menyelamatkan rakyat Mesir, bahkan penduduk dari penjuru bumi dari bahaya kelaparan. Tak semua kita memiliki tuan yang sama-sama Kristen, namun itu bukan alasan kita untuk bekerja setengah hati, asal dapat gaji. Kita harus bekerja semaksimal mungkin sehingga perusahaan di mana kita bekerja berkembang pesat dan maju. Saat perusahaan kita dililit masalah berat, kita bukannya melarikan diri ke perusahaan lain, namun kita ikut bertindak untuk menyelesaikan masalah itu, sehingga kita menjadi pahlawan bagi perusahaan.

Pro & Biz, apa gunanya kita punya banyak talenta dan ilmu, kalau hidup kita tidak menjadi berkat buat banyak orang? Kita dikenal sebagai sosok yang memberkati, atau menjadi pahlawan, bukan dari seberapa banyak kemampuan yang kita kuasai, namun dari seberapa banyak yang kita bagikan. Mari kita menjadi pengaruh positif bagi sebanyak mungkin orang dan membuat hidup orang yang kita pengaruhi semakin lebih baik dan bertumbuh. (RTG)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar