Website counter

Kamis, 30 Juni 2011

Godaan


Baca : Kejadian 3 : 1 – 24
Perempuan itu melihat, bahwa buah pohon itu baik untuk dimakan dan sedap kelihatannya, lagipula pohon itu menarik hati karena memberi pengertian. Lalu ia mengambil dari buahnya dan dimakannya dan diberikannya juga kepada suaminya yang bersama-sama dengan dia, dan suaminya pun memakannya. Kejadian 3 : 6

Beberapa bulan belakangan ini saya agak jengkel dengan puluhan message yang masuk ke alamat e-mail saya. Message-message itu menggunakan bahasa Inggris dan pengirimnya sama sekali tidak saya kenal. Salah satu message itu kalau diterjemahkan dalam bahasa Indonesia kira-kira berbunyi Anda mendapatkan 100 dollar AS karena mengikuti satu undian. Ada yang memberitahu saya menang sayembara bank tertentu senilai sekian ratus dollar. Ada pula yang menawari saya lelang handphone blackberry seharga sekian dolar. Di akhir message, si pengirim meminta saya konfirmasi kepadanya dan mengirimkan data pribadi saya. Menghadapi hal ini saya tak mau menggubris message-message itu dan langsung mendelete-nya, karena saya tahu ini adalah modus penipuan via internet yang sedang tren dan cukup banyak memakan korban.

Mungkin kamu pun pernah mengalami yang saya alami. Kamu tiba-tiba seperti mendapat durian runtuh dari orang tak di kenal yang mengirim message bahwa kamu dapat duit sekian juta. Ketahuilah bahwa tak pernah ada makan siang gratis. Kalau tiba-tiba ada orang tak di kenal yang menawari satu rejeki gede sama kamu tanpa perlu sedikit pun usaha, hati-hatilah karena kemungkinan besar orang itu penipu yang ingin mengguras uangmu. Dengan semakin majunya jaman, modus penipuan pun semakin canggih. Dalam hal mengikut Tuhan pun, iblis selalu berusaha menjatuhkan anak-anak Tuhan. Tentu kita tahu kisah manusia jatuh dalam dosa. Nenek moyang kita bisa jatuh juga karena rejeki nomplok yang iblis tawarkan. Iblis pun tahu kita manusia yang lemah, yang kadang ingin sesuatu dengan cara mudah dan tak perlu bersusah-susah. Oleh karena itu dia gunakan segala tipu daya untuk menjatuhkanmu. Tipuan itu bisa berupa rasa malas ke gereja karena ada sinetron seru atau party di suatu tempat, sms atau e-mail yang menyatakan kamu menang undian yang nggak jelas, iri hati melihat saudara seiman sukses dalam karier dan pelayanan, dll.

Tidak ada dosa yang tidak enak sehingga waspadalah dan selalu mendekatkan diri pada Tuhan. Berdoalah kepada Tuhan dan minta nasehat kepada orang yang lebih pengalaman saat kamu tiba-tiba mendapat tawaran atau rejeki tertentu yang nggak jelas asal-usulnya. Mau minta nasehat dan bergantung pada Tuhan akan mencegahmu jatuh dalam perangkap iblis. • Richard T.G.R

Pertanyaan     : Apakah aku aku tahan menghadapi godaan iblis?
Aplikasi          : Bergantunglah pada Tuhan dan waspadalah akan godaan iblis.
Doa                 : Tuhan, bantu aku agar selalu waspada. Amin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar