Website counter

Selasa, 04 Januari 2011

Cantik itu Percaya Diri

Tidur Nyenyak
Bacaan : I Timotius 2 : 8 – 15
Demikian juga hendaknya perempuan. Hendaklah ia berdandan dengan pantas, dengan sopan dan sederhana, rambutnya jangan berkepang-kepang, jangan memakai emas atau mutiara ataupun pakaian yang mahal-mahal. I Timotius 2 : 9

Bagi Li Na (28), petenis terbaik Asia berdasarkan peringkat WTA, cantik itu percaya diri. Kepercayaan diri Li Na tergambar dari bagaimana ia menghadapi satu demi satu turnamen tingkat dunia di berbagai negara. Li Na tidak pernah tertekan bermain di manapun baik di grand slam, olympiade maupun Asean Games. Semua orang ingin menjadi yang terbaik dan Li Na pun menginginkan hal ini. Walaupun tidak selalu menang dalam setiap pertandingan, Li Na berusaha memberikan penampilan dan perjuangan yang terbaik. Setiap pemain memiliki kesempatan untuk menjadi yang terbaik di dunia tenis, Li Na menyadari hal itu sehingga dia selalu percaya bahwa dirinya pun termasuk yang terbaik, sehingga terus berusaha meningkatkan peringkat dari tahun ke tahun. (Sumber : Harian Kompas - Jumat, 5 November 2010).

Di tengah gencarnya iklan di media cetak dan elektronik yang mengatakan wanita yang cantik itu berkulit putih mulus, wajahnya bebas jerawat, tubuhnya langsing atau badannya wangi, percaya diri pun merupakan salah satu kecantikan yang harus kamu jadikan prioritas hidupmu. Saya nggak melarang kamu berdandan secara fisik karena saya pun suka berdandan, namun hendaknya kita tidak menjadikan kecantikan secara fisik yang paling utama karena kecantikan secara fisik begitu mudah luntur. Nggak percaya, coba aja kamu dandan abis-abisan terus pas lagi jalan-jalan di trotoar mendadak hujan lebat turun. Luntur sudah seluruh make-up. Tetapi saat kamu belajar memiliki percaya diri, walaupun kamu berdiri di depan banyak orang yang mencela kamu jelek, bodoh dan nggak pantes berdiri di hadapan mereka, kamu akan membuat mereka bungkam dan melihat ada sesuatu yang spesial dari dirimu ketika kamu bisa berbicara dengan tenang dan lancar, plus bahasa tubuhmu mencerminkan kamu yang mengendalikan keadaan.

Percuma kamu tampil cantik namun nggak pede. FirTu mengajarkan kepada kita untuk memiliki karakter-karakter berkualitas yang salah satunya adalah percaya diri dan berdandan secukupnya. Percaya diri itu nggak bakal luntur di tengah berbagai tekanan dan justru akan semakin kelihatan dan menjadi daya tarik tersendiri yang menunjukkan kamu adalah murid Yesus yang confident. Be confident and nice to be happy. • Stevanny Liem

Tidak ada komentar:

Posting Komentar