Website counter

Rabu, 01 Desember 2010

Kristen Anak Kecil


Sebab barangsiapa masih memerlukan susu ia tidak memahami ajaran tentang kebenaran, sebab ia adalah anak kecil. Ibrani 5 : 13

Bacaan : Ibrani 5 : 11 – 14

Sudah enam tahun ini saya menjadi guru Privat untuk anak-anak SD. Walaupun tidak gampang mengajar anak-anak, namun ada kebahagiaan tersendiri ketika tahu nilai-nilai ulangan mereka bagus dan akhirnya naik kelas. Mengapa para orangtua murid mempercayakan anak-anaknya untuk saya didik di rumah mereka? Karena yang namanya anak-anak kalau tidak diawasi saat belajar atau dikerasi dan di tegor saat tidak serius belajar, mereka akan main-main dan tidak memiliki tanggung jawab. Dalam beberapa kasus, ada anak yang tidak bisa konsentrasi kalau tidak di tunggui saat belajar, ada juga anak yang suka beralasan ini dan itu supaya tidak belajar. Kalau sudah begini, biasanya saya akan mengajak mereka mengobrol hal-hal ringan seputar dunia mereka, baru belajar kembali. Saya berusaha menjadi seperti mereka sehingga mereka belajar tanpa terpaksa dan akhirnya naik kelas.

Pengalaman saya menjadi guru tanpa sadar membuat saya sering geregetan kepada beberapa orang Kristen yang berlaku seperti anak kecil. Apa itu Kristen anak kecil? Kristen anak kecil adalah orang Kristen yang sudah dewasa secara umur dan fisik, namun harus selalu dipastikan agar dia rohani. Untuk berdoa, saat teduh dan membaca Alkitab, harus ada pendeta yang memastikan. Untuk disiplin datang ke gereja, harus selalu ada yang mengingatkan. Padahal berdoa dan rutin datang ke gereja adalah hal yang sepele, namun kenyataan berbicara banyak orang Kristen untuk hal dasar semacam itu harus di awasi. Kalau pendeta atau jemaat kurang memperhatikan, dia ngambek dan tak mau datang ke gereja. Lucu dan sangat kekanak-kanakan.

Mari kita bertanya pada diri kita sendiri, sudahkah kita menjadi Kristen yang dewasa secara rohani? Apakah kita mempunyai panca indera yang terlatih untuk membedakan mana yang baik dan yang jahat? Apakah kita tanpa dipastikan, setia saat teduh, doa, membaca Alkitab atau menjenguk rekan yang sakit? Kristen yang dewasa adalah Kristen yang mandiri dan bertanggung jawab atas apapun yang dia perbuat. Jadilah Kristen yang dewasa sehingga hidup Anda bisa menjadi garam dan terang dunia. • Richard T.G.R

* Artikel ini dimuat di Renungan Spirit Next – Rabu, 22 Desember 2010

Tidak ada komentar:

Posting Komentar